Tips Menggunakan Alat Deteksi Emas Agar Akurat
Mencari emas sekarang lebih mudah dan cepat dengan adanya alat deteksi logam emas. Secara sederhana, alat deteksi emas berkerja dengan cara menciptakan arus listrik pada koil yang kemudian koil tersebut menciptakan medan elektromagnetik untuk ditransmisikan ke tanah. Jika menemukan target, koil akan menangkap sinyal dan mengirimnya sebagai suara.
Layaknya alat deteksi lainnya, alat ini juga memiliki akurasi yang dipengaruhi oleh beberapa hal, salah satunya lokasi buruan. Anda harus mengetahui tips mencari emas agar hasilnya akurat dan tidak buang-buang waktu. Langsung saja, berikut tips menggunakannya:
Tentukan Area Deteksi
Area deteksi keberadaan logam emas bisa di berbagai tempat mulai dari pantai, pegunungan, tanah, bekas pertambangan, dan lain sebagainya. Sebelum mencari emas, sebaiknya Anda melakukan riset terlebih dahulu. Pastikan bahwa area deteksi yang dipilih merupakan area yang bebas. Jika tidak, Anda wajib mendapatkan izin, terutama jika perburuan dilakukan secara profesional.
Jangan Mudah Berpindah-pindah
Salah satu kesalahan banyak gold hunter pemula adalah suka berpindah-pindah tempat berburu. Jika merasa area yang dicari kosong, tanpa berpikir lagi mereka langsung pindah ke tempat lainnya. Padahal akan lebih maksimal jika Anda tidak mudah berpindah-pindah tempat.
Sebelum mulai mendeteksi, cari area yang memang berpotensi mengandung emas. Tetap di area tersebut dalam jangka waktu tertentu dibandingkan mencari tempat lain tanpa arah. Jangan lupa untuk memperhatikan benda sekitar seperti tumbukan bekas dry blowing, tempat sampah lama, penggalian timah, terumbu karang, tumpukan kerikil, dan lain sebagainya.
Buat Area Berburu Menjadi Kosong
Sebagian besar pemula akan langsung meletakkan alat deteksi ke tanah untuk mencari emas setelah menemukan area yang dirasa tepat. Namun sebaiknya Anda mengosongkan area terlebih dahulu jika ingin hasilnya maksimal dan akurat. Arti dari mengosongkan area yaitu membuat area menjadi bersih.
Jika Anda mencari di tanah lapang, pastikan untuk membersihkan ranting pohon atau puing-puing. Alat yang langsung kontak dengan tanah membantu menghindari sinyal yang samar. Membersihkan tanah juga tidak membutuhkan terlalu banyak waktu.
Apabila memungkinkan, singkirkan batu dan tambahkan kedalaman deteksi 60+ mm. Pastikan alat bisa mendeteksi batu yang telah Anda garu. Jika ada logam sampah, bersihkan juga karena bisa mengganggu sinyal dan berpotensi memberikan sinyal palsu. Area untuk mencari emas harus dibuat bersih jika memungkinkan.
Amati dan Catat Hal yang Penting
Langkah terakhir yang perlu Anda lakukan adalah mengamati dan mencatat hal-hal yang penting. Jadi Anda tidak akan mencari di tempat yang sama. Jangan lupa juga untuk mencatat emas yang ditemukan, medan, dan geologi. Catatan tersebut membantu menambah pengetahuan untuk perburuan di masa datang.
Adapun hal yang wajib dicatat yaitu koordinat GPS lokasi, kondisi geologi dan indikator daerah, koordinat GPS dan ukuran bongkahan, jenis emas, jenis detektor, dan koil yang dipakai.
Itulah tips menggunakan alat deteksi emas untuk mengetahui keberadaan logam emas. Jika menggunakannya dengan tepat, kemungkinan mendapatkan emas lebih tinggi daripada menggunakannya secara sembarangan. Selain itu, Anda juga harus memilih produk yang berkualitas.
Minelab menawarkan alat deteksi logam emas terbaik untuk Anda. Hadir untuk pemula maupun profesional, alat deteksi yang ditawarkan bisa disesuaikan kebutuhan. Jika Anda adalah pemula, Gold Monster 1000 adalah pilihan tepat karena banyak fitur otomatis dan harganya terjangkau. Beli di dealer resmi untuk memastikan keaslian produk Minelab Anda. Informasi seputar produk nya bisa dilihat di website www.minelab.co.id.
Komentar
Posting Komentar