Perbedaan mendasar antara e-wallet dan e-money
Teknologi yang semakin modern pada saat ini seakan-akan memberikan kemudahan bagi siapa saja dalam berbagai macam aspek kehidupan salah satunya dalam melakukan transaksi pembayaran. Sepuluh atau dua puluh tahun ke belakang, transaksi pembayaran biasanya hanya bisa dilakukan secara konvensional dengan menggunakan sejumlah uang tunai. Akan tetapi saat ini untuk membayar berbagai macam tagihan, belanjaan dan berbagai macam transaksi lainnya cukup dengan menggunakan uang digital.
Kehadiran uang digital memungkinkan siapa saja untuk bisa melakukan transaksi pembayaran secara non tunai degan proses yang lebih praktis dan mudah. Kini saat ingin membayar tagihan listrik semua orang tidak perlu lagi pergi ke sebuah loket pembayaran maupun minimarket akan tetapi bisa melakukannya dengan cara yang lebih praktis yaitu dengan menggunakan perangkat gawai yang dimilikinya. Sejatinya ada dua jenis uang digital yang telah hadir pada saat ini yaitu e-money dan e-wallet. Kedua uang berjenis digital tersebut pada dasarnya memiliki fungsi dan manfaat yang sama yaitu untuk melakukan transaksi pembayaran secara non tunai. Akan tetapi keduanya dibedakan oleh beberapa hal yang mendasar dan diperuntukkan untuk beberapa jenis transaksi pembayaran.
Perbedaan pertama antara uang digital e-money dan e-wallet adalah dari jenis dan bentuknya. E-money merupakan sebuah uang elektronik yang berbentuk chip based atau sebuah chip yang ditanamkan dalam sebuah kartu atau media lainnya sedangkan e-wallet merupakan sebuah uang elektronik yang berbentuk server based atau yang tertanam di sebuah server di mana semua penggunanya harus terkoneksi terlebih dahulu dengan server penerbituang elektronik tersebut.
Perbedaan yang mendasar yang kedua antara e-money dan e-wallet adalah terdapatdari besaran saldo yang bisa dimasukkan. E-money hanya bisa diisi saldo maksimal sejumlah rp.1.000.000 sedangkan e-wallet bisa diisi hingga rp.10.000.000. Selain itu fungsi dan kegunaan e-wallet lebih banyak jika dibandingkan dengan e-money di mana pengguna e-wallet bisa menggunakannya sebagai media pembayaran berbagai macam tagihan dan pembayaran secara online tidak seperti e-money yang hanya bisa digunakan untuk bertransaksi dengan menggunakan media mesin edc.
Komentar
Posting Komentar